Pengembangan Sistem Informasi Administrasi Desa Terintegrasi Berbasis Teknologi Informasi
DOI:
https://doi.org/10.51179/tika.v5i3.114Kata Kunci:
Sistem Informasi, Sistem Terintergrasi, Teknologi Informasi, DesaAbstrak
Kemudahan teknologi informasi saat ini telah menjadi sebuah kebutuhan primer bagi tiap individu dalam menjalankan aktivitas sehari-hari mulai dari perangkat pendukung dalam aktivitas utama hingga sebagai pendukung dalam kegiatan lainnya. Sistem administrasi di wilayah pinggiran Indonesia – khususnya Kabupaten Bireuen, Nanggroe Aceh – masih dilakukan dengan sistem konvensional. Sistem administrasi di tingkat desa merupakan level terendah dari sistem administrasi ketatanegaraan republik Indonesia, di antaranya pengelolaan data kependudukan, merupakan sebuah sistem administrasi yang melibatkan seluruh lapisan masyarakat, dan juga sebuah hal wajib bagi setiap penduduk Indonesia untuk mengikuti dan terlibat di dalamnya. Pada saat tulisan ini dibuat, sistem administrasi berbasis teknologi informasi di tingkat desa tidak disediakan oleh pemerintah sehingga setiap desa memiliki cara masing-masing dalam menjalankan sistem dan mengelola data kependudukan. Dalam penelitian ini dibahas mekanisme sistem baru berbasis Online, di antaranya rancangan model, alur sistem hingga kebutuhan sistem secara umum. Penggunaan media internet dalam pelaksanaan kegiatan administrasi tidaklah sepenuhnya berjalan sesuai harapan mengingat ketersediaan layanan internet masih terbatas di beberapa wilayah Indonesia. Di Aceh, khususnya kabupaten Bireuen ketersediaan layanan internet sudah memadai untuk sebagian besar wilayah yang mana dapat dijadikan sebagai Pilot Project dari sistem yang dibangun, di samping itu sebagian besar masyarakat di wilayah Bireuen – terutama mereka yang usia produktif – memiliki gawai sebagai Daily Driver yang sangat mendukung diimplementasikannya Sistem Informasi Administrasi Desa berbasis Online.
Unduhan
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2021 Dedy Armiady
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.