Peningkatan Kemampuan Menulis Puisi melalui Penggunaan Kartu Gaya Bahasa pada Peserta Didik Kelas X
Keywords:
Gaya bahasa, kartu, kemampuan menulis, puisiAbstract
Kemampuan menulis puisi merupakan salah satu keterampilan penting yang harus dikuasai peserta didik, namun sering kali mengalami kendala, terutama dalam penggunaan gaya bahasa. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan menulis puisi peserta didik kelas X melalui penggunaan kartu gaya bahasa. Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam tiga siklus. Setiap siklus meliputi tahapan perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam kemampuan menulis puisi peserta didik pada setiap siklus, dengan peningkatan rata-rata nilai dari 68,7 pada siklus pertama menjadi 86,2 pada siklus ketiga. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa penggunaan kartu gaya bahasa efektif dalam meningkatkan kemampuan menulis puisi peserta didik kelas X. Temuan baru dari penelitian ini adalah kartu gaya bahasa dapat memfasilitasi peningkatan kreativitas peserta didik dalam menulis puisi dan memberikan panduan yang jelas dalam penerapan gaya bahasa.
Kata Kunci: Gaya bahasa, Kartu, Kemampuan menulis, Puisi.