SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN DATA HOTEL BERBASIS WEB

Authors

  • Sriwinar

DOI:

https://doi.org/10.51179/vrs.v13i3.851

Keywords:

hotel, pengelolaan data, sistem informasi, web

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sistem informasi pengelolaan data hotel berbasis web. Metode pengumpulan data penelitian ini adalah sebagai berikut: 1) observasi, yaitu metode yang dilakukan dengan cara mengamati langsung proses pengolahan data hotel; 2) wawancara, yaitu metode yang dilakukan dengan cara tanya jawab langsung tentang cara pengelolaan data untuk keperluan sistem yang akan dibuat. Adapun perancangan sistem menggunakan metode context diagram dan data flow diagram, serta perancangan relasi antartabel menggunakan teknik entity relationship diagram. Untuk aplikasi pembuatan basis data menggunakan MySQL dan bahasa pemograman menggunakan PHP. Berdasarkan hasil dan pembahasan penelitian, disimpulkan bahwa pembuatan aplikasi pengolahan data hotel berbasis web terdiri dari pembuatan basis data, pembuatan input dan output. Adapun pembuatan basis data terdiri dari 12 tabel yang saling berelasi untuk menghasilkan informasi. Informasi tersebut dihasilkan dari proses pengolahan data yang membutuhkan input data dari penyedia informasi. Adanya sistem baru, menjadikan pengolahan data hotel mengalami perubahan seperti penambahan data hotel, misalnya data tarif, fasilitas, kamar, ruang, chek in, chek out, transaksi ruangan dan pemesanan diperbaharui dengan waktu yang cepat, dan informasi cepat tersampaikan kepada masyarakat. Lalu, adanya media penyimpanan data yang dirancang membuat kendala seperti keinginan masyarakat untuk melihat data sebelumnya bisa ditampilkan kembali

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biography

Sriwinar

Dosen Program Studi Informatika Fakultas Ilmu Komputer Universitas Almuslim

Downloads

Published

2022-01-11

Issue

Section

Artikel Penelitian (Research articles)