MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA MENGGUNAKAN MODEL TWO STAY TWO STRAY (TSTS) PADA TEMA 6 ORGAN TUBUH MANUSIA DAN HEWAN DI KELAS V SD NEGERI 18 PEUSANGAN

Authors

  • Faizah
  • Jumiati

DOI:

https://doi.org/10.51179/vrs.v14i2.1246

Keywords:

Hasil belajar; model Two Stay Two Stray, organ tubuh manusia dan hewan

Abstract

Permasalahan yang terjadi pada guru dan siswa kelas V SD N 18 Peusangan adalah masih rendahnya aktivitas yang dilakukan guru dan siswa selama pelaksanaan kegiatan pembelajaran, rendahnya respon siswa saat pembelajaran berlangsung serta rendanya hasil belajar yang diperoleh siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengatasi dan memperbaiki permasalahan yang terjadi tersebut pada materi Organ Tubuh Manusia dan Hewan. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan jenis Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Adapun subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas V SD N 18 Peusangan yang berjumlah 21 orang. Teknik pengumpulan data berupa tes dalam bentuk pilihan ganda, observasi, dan angket. Sedangkan analisis data penelitian melalui analisis statistik sederhana. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan disimpulkan bahwa hasil belajar siswa pada siklus I sebesar 60% dan pada siklus II meningkat menjadi 88%. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, diperoleh data pada siklus I aktivitas guru sebesar 86%, sedangkan aktivitas guru pada siklus II sebesar 93% dan aktivitas siswa sebesar 91%. Hasil belajar siswa pada siklus I sebesar 81% dan pada siklus II sebesar 90%. Respon siswa terhadap pembelajaran sudah cukup baik, dimana yang menyatakan senang sebesar 90% dan yang menyatakan tidak senang sebesar 10%. Oleh karena itu, disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran Two Stay Two Stray Stray dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi Organ Tubuh Manusia dan Hewan, aktivitas guru dan siswa sudah berlangsung dengan baik serta mendapatkan respon yang baik dari siswa.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Faizah

Dosen Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Almuslim

Jumiati

Mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Almuslim

Downloads

Published

2022-06-21

Issue

Section

Artikel Penelitian (Research articles)