PROBLEMATIKA PERKEMBANGAN KOGNITIF, FISIK, BAHASA DAN SOSIO-EMOSIONAL SISWA SDN 28 PEUSANGAN

Authors

  • Murniati
  • Noval Andriani
  • Ayu Muspika
  • Zuhratun Safara
  • Raihan Maulidar
  • Ety Mukhlesi Yeni

DOI:

https://doi.org/10.51179/vrs.v14i2.1245

Keywords:

Perkembangan kognitif, fisik, bahasa, sosio-emosional

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana problematika perkembangan kognitif, fisik, bahasa dan sosio emosional. Penelitian ini dilaksanakan di kelas V-A SDN 28 Peusangan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif dengan metode survei. Adapun teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi dan wawancara terhadap kepala sekolah, wakil kepala sekolah, guru dan siswa. Penulis juga melakukan kajian pustaka dari berbagai sumber demi melengkapi dan mempertajam data-data terkait dengan topik pembahasan. Pendidikan memegang peranan penting dalam proses tumbuh kembang anak. Anak usia sekolah dasar sudah mampu mengontrol diri dengan lingkungannya, sudah bisa menunjukkan rasa empati terhadap sesama temannya, mulai menyukai angka dan tulisan, mampu membangun komunikasi dengan baik, menyukai hal-hal yang berbaur cerita dan lain sebagainya. Sehingga anak usia sekolah dasar sudah mencapai perkembangan kematangan umur menurut fasenya sendiri. Secara umum, laju perkembangan setiap individu berbeda-beda. Tergantung pada lingkungan, stimulasi dan kepribadian masing-masing. Namun, aspek perkembangan setiap anak meliputi perkembangan biologis dan psikologis. Secara biologis, menyangkut perubahan fisik seperti, berat badan, tinggi badan, warna kulit, perkembangan otak sistem saraf dan sebagainya. Sedangkan secara psikologis mencakup perkembangan pada aspek kognitif, seperti perkembangan bahasa dan sosio-emosional.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Murniati

Mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Almuslim

Noval Andriani

Mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Almuslim

Ayu Muspika

Mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Almuslim

Zuhratun Safara

Mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Almuslim

Raihan Maulidar

Mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Almuslim

Ety Mukhlesi Yeni

Dosen Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Almuslim

Downloads

Published

2022-06-21

Issue

Section

Artikel Penelitian (Research articles)