KESELARASAN IMTAQ DAN IPTEK: MEMBANGUN EPISTEMOLOGI PENDIDIKAN ISLAM DAN SAINS BERDASARKAN PARADIGMA QURANI

Penulis

  • Saiful Ramadhan
  • Muhammad Iqbal
  • Muhammad Rizal

Kata Kunci:

Imtaq dan Iptek, Epistemologi Pendidikan Islam dan Sains Berdasarkan Paradigma Qura

Abstrak

Perkembangan iptek telah memunculkan kesadaran yang kuat pada sebagian pelajar kita akan pentingnya memiliki keahlian dan keterampilan. Utamanya untuk menyongsong kehidupan masa depan yang lebih baik, dalam rangka mengisi era milenium ketiga yang disebut sebagai era informasi dan era bio-teknologi. Hal itu, sekurang-kurangnya telah memunculkan sikap optimis, generasi pelajar kita umumya telah memiliki kesiapan dalam menghadapi perubahan itu. Di sisi lain, memunculkan kekhawatiran terhadap perkembangan perilaku khususnya para pelajar dan generasi muda kita, dengan tumbuhnya budaya kehidupan baru yang cenderung menjauh dari nilai-nilai spiritualitas. Semuanya ini menuntut perhatian ekstra orang tua serta pendidik khususnya guru atau dosen, yang kerap bersentuhan langsung dengan siswa. Kemajuan IPTEK merupakan tantangan yang besar bagi kita. Apakah kita sanggup atau tidak menghadapi tantangan ini tergantung pada kesiapan pribadi masing-masing. Diantara penyikapan terhadap kemajuan IPTEK terdapat tiga kelompok diantaranya yaitu: Kelompok yang menganggap IPTEK moderen bersifat netral dan berusaha melegitimasi hasil-hasil IPTEK moderen dengan mencari ayat-ayat Al-Qur’an yang sesuai.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Biografi Penulis

Saiful Ramadhan

MKU Pendidikan Agama Islam Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Malikussaleh

Muhammad Iqbal

MKU Pendidikan Agama Islam Prodi Akuakultur FP Universitas Almuslim

Muhammad Rizal

MKU Pendidikan Agama Islam Prodi Akuakultur FP Universitas Almuslim

Diterbitkan

2021-12-18

Cara Mengutip

Ramadhan, S., Iqbal, M., & Rizal, M. (2021). KESELARASAN IMTAQ DAN IPTEK: MEMBANGUN EPISTEMOLOGI PENDIDIKAN ISLAM DAN SAINS BERDASARKAN PARADIGMA QURANI. Lentera : Jurnal Ilmiah Sains, Teknologi, Ekonomi, Sosial, Dan Budaya, 5(6). Diambil dari http://journal.umuslim.ac.id/index.php/ltr2/article/view/903

Terbitan

Bagian

Artikel Penelitian

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama

<< < 1 2 3