Efektivitas Pelayanan Pasien Rawat Inap Di Rumah Sakit Umum Dr.Fauziah Kabupaten Bireuen Tahun 2017
Kata Kunci:
Efektivitas Pelayanan, Pasien, Rawat Inap, Rumah Sakit Umum FauziahAbstrak
Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui untuk mengetahui Efektivitas Rumah Sakit Fauziah dalam Melayani Pasien Rawat Iinap di Kabupaten Bireuen dan untuk mengetahui Faktor Penghambat Efektivitas Rumah Sakit Fauziah dalam Melayani Pasien Rawat Inap di Kabupaten Bireuen. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analisis kualitatif. Dalam penelitian yang digunakan untuk permintaan informasi yang bersifat menerangkan dalam bentuk uraian, maka data tersebut tidak dapat diwujudkan dalam bentuk angka-angka melainkan kata-kata dan penjelasan yang mengambarkan keadaan, proses, tingkah laku dan peristiwa tertentu. Hasil penelitian didapatkan bahwa kepuasan pasien sebagai pengguna jasa Rumah Sakit Umum Fauziah dan lainya akan terpenuhi apabila Rumah Sakit memberikan pelayanan dengan cara meningkatkan kualitas pelayanan atau mengoptimalisasikan pelayanan, yaitu dengan melalui peningkatan berbagai kegiatan pelayanan serta berusaha untuk memperbaiki dan sekaligus menambah sarana dan prasarana penunjang kinerja untuk memperlancar pemberian pelayanan kesehatan kepada pasien. Ini mengindikasikan bahwa semakin tinggi kemampuan kerja perawat di RSU Fauziah (berdasarkan dimensi atau indikator identifikasi kerja, signifikansi kerja, otonomi, dan umpan balik), maka tingkat kualitas layanan rawat inap di rumah sakit berdasarkan penilaian perawat belum begitu signifikan. Keandalan (reliability) adalah kemampuan untuk melaksanakan jasa yang dijanjikan dengan tepat, akurat, terpercaya, konsisten dan kesesuaian pelayanan. Kendala atau hambatan yang sering ditemui dalam upaya meningkatkan pelayanan kesehatan adalah kurangnya ketrampilan atau kemampuan petugas dalam melaksanakan tugasnya, dan juga kurangnya alat ataupun perlengkapan di bagian kesehatan sehingga terhambatnya pelayanan yang akan diberikan kepada masyarakat yang ingin berobat, supaya terbentuknya pelayanan yang baik dan bisa mendukung kelancaran dalam memberikan pelayanan maka Direktur dan dokter-dokter harus memberikan motivasi, memberikan pelatihan-pelatihan ataupun pembinaan kepada perawat, bidan-bidan yang bertugas di Rumah Sakit Umum dr. Fauziah.
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2021 LENTERA ( Jurnal : Sains, Teknologi, Ekonomi, Sosial dan Budaya)
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.