TINGKAT PERSAINGAN GARAM JANGKA DI PASAR: PENGARUH KUALITAS PRODUK DI KALANGAN MASYARAKAT MODERN
Abstract
Sulitnya petani garam di Kecamata Jangka Kabupaten Bireuen untuk bersaing dengan garam yang ada dipasar menjadi permasalahan yang sampai saat ini belum dapat terpecahkan sehigga dianggap perlu untuk diteliti guna menemukan solusinya. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif yang bertujuan untuk menguji pengaruh kualitas produk terhadap persaingan pasar pada pengrajin garam di Jangka. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh pengrajin garam di Kecamatan Jangka yaitu sebanyak 238 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling yang di hitung dengan menggunakan rumus Slovin, sehingga jumlah sampel yang diperoleh sebanyak 70 responden. Analisis regresi sederhana digunakan untuk menganalisis data. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh positif dan signifikan antara kualitas produk dan persaingan pasar, dimana hasil uji t diperoleh thitung > ttabel dimana hasil uji t diperoleh sebesar 2,546, sedangkan t tabel sebesar 1,667 dengan tingkat signifikan sebesar 0,013. Koefesien determinasi diproleh sebesar 0,587 atau 58,7%. Ini berarti bahwa kualitas produk memberikan pengaruh kuat yaitu sebesar 58,7% terhadap persaingan pasar sedangkan sisanya 41,3% dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian ini.
Downloads
References
DAFTAR PUSTAKA
Assauri, S. 2018. Manajemen Bisnis Pemasaran. Depok: PT. Raja Grafindo Persada
Burhanuddin, S. 2001. Strategi Pengembangan Industri Garam di Indonesia. Yogyakarta: Kanisius
Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Kombinasi. Bandung: Alfabeta.
Kasmir, 2013. Kewirausahaan. Raja Grafindo Persada: Jakarta.
Kotler, P. A. 2012. Prinsip-Prinsip Pemasaran. Jakarta: Erlangga.
Tjiptono, Fandy, 2012. Stategi Pemasaran. Andi: Yogyakarta.
Additional Files
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Wenny Septiani, Denny Firmansyah , Muhammad Diah
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.