ANALISIS ALASAN KUNJUNGAN TERHADAP PILIHAN METODE KONTRASEPSI SUNTIKAN PADA AKSEPTOR KB DI PMB KABUPATEN BIREUEN
DOI:
https://doi.org/10.51179/jka.v9i1.1964Keywords:
Kontrasepsi, Suntikan, Keluarga BerencanaAbstract
Penggunaan alat kontrasepsi oleh pasangan usia subur sangat penting digunakan untuk menekan lonjakan kelahiran masyarakat di masa depan. Kontrasepsi hormonal jenis KB suntikan ini di Indonesia semakin banyak dipakai karena berbagai alasan, seperti cara kerjanya yang efektif, pemakaiannya yang praktis, harganya relatif murah dan aman. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apa saja alasan akseptor KB menggunakan kontrasepsi suntikan sebagai salah satu metode dalam program Keluarga Berencana di PMB Kabupaten Bireuen. Penelitian ini merupakan penelitian survei deskriptif kuantitatif, dengan jumlah sampel sebanyak 142 orang. Analisis data menggunakan analisis univariat dan bivariat (menggunakan uji chi square dengan tingkat kepercayaan 95%. Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan antara alasan kunjungan dengan pilihan metode kontrasepsi suntikan di PMB Kabupaten Bireuen, dengan nilai p value 0.001 < 0.05. Kesimpulannya, pemilihan jenis kontrasepsi suntik yang digunakan akseptor KB secara garis besar sudah sesuai. Dari hasil penelitian ini, diharapkan agar responden terus meningkatkan pengetahuan untuk mengetahui berbagai metode kontrasepsi yang lain sebagai pilihan untuk program KB dalam menjarangkan kehamilan sesuai dengan yang diinginkan untuk kesejahteraan keluarga dan tujuan pemerintah tercapai.
Downloads
References
Andrian, Kevin. (2020). Kenali Jenis dan Cara Memilih Alat Kontrasepsi yang Tepat. Diakses tanggal 28 Maret 2023 melalui: https://www.alodokter.com/memilih-alat-kontrasepsi
Anggriani, A, Iskandar, D, dan Aharyanti, D. (2019). Analisis Pengetahuan dan Alasan Penggunaan Kontrasepsi Suntik di Masyarakat Penyileukan Bandung. Pharmacy: Jurnal Farmasi Indonesia. Vol.16 No.02. Hal: 315-325. https://jurnalnasional.ump.ac.id/index.php/PHARMACY/article/view/5771
Annur, Cyndi Mutia. (2022). Apa Jenis KB yang Paling Banyak Digunakan Perempuan Muda di Indonesia? Diakses tanggal 28 Maret 2023 https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2022/01/27/apa-jenis-kb-yang-paling-banyak-digunakan-perempuan-muda-di-indonesia
BKKBN. 2015. Profil Kependudukan dan Pembangunan di Indonesia. Jakarta: BKKBN.
Dinkes Aceh. (2022). Peserta KB Aktif Menurut Kontrasepsi, Kabupaten/Kota Tahun 2021. Diakses tanggal 28 Maret 2023 melalui: https://data.acehprov.go.id/dataset/peserta-kb-aktif-menurut-jenis-kontrasepsi-kabupaten-kota/resource/fde7ee2a-c830-46a2-a0f0-f79a4da7fe52
Hartanto, H. 2010. Keluarga Berencana Dan Kontrasepsi, Jakarta, Pustaka Sinar Harapan.
Pinem, Saroha (2009). Kesehatan Reproduksi dan Kontrasepsi. TIM. Jakarta.
Pramono, dan Ulfa. (2010). Analisis Faktor-faktor yang mempengaruhi Pemilihan AKDR. Semarang: Stikes Telogorejo.
Prawirohardjo, S. (2014). Ilmu Kebidanan. Jakarta:: Yayasan Bina Sarwono Prawirohardjo.
Saifudin, A Bari, (2010). Panduan Praktis Pelayanan Kontrasepsi. `Jakarta: Jurnal Tridasa Printer.
Surjono, D.W dan Nurhidayah. (2016). Faktor-faktor yang Mempengaruhi Akseptor KB dalam Pemilihan Kontrasepsi Suntik 3 Bulan atau 1 Bulan. https://jurnal.ugj.ac.id/index.php/tumed/article/download/1668/1020
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Sri Raudhati
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Artikel ini berlisensi CC Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0