Visualisasi Data Tingkat Kecenderungan Pelanggaran Syariat Di Kabupaten Bireuen Berbasis Web

Penulis

  • Nurul Aina Universitas Almuslim
  • Zulkifli Uniersitas Almuslim
  • T. Muhammad Johan Universitas Almuslim

DOI:

https://doi.org/10.51179/ilka.v1i1.1822

Kata Kunci:

Grafik, PHP, Visualisasi, Syariat Islam

Abstrak

Pelanggaran syariat islam di Kabupaten Bireuen mengalami peningkatan. Namun dalam proses pendataannya ada beberapa kendala yang menyebabkan proses terhambat, yaitu data yang di dokumentasikan masih berjalan secara manual atau belum semuanya melalui sistem. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, perlu dirancang Sistem dengan menerapkan teknologi informasi sehingga dapat bekerja dengan cepat, dan akurat. Sistem ini terdiri dari dua tipe pengguna. Tipe pengguna tersebut adalah Administrator dan Member. Metode pengembangan perangkat lunak yang di gunakan dalam perancangan adalah Metode Waterfall. Yaitu analisis, design, coding, pengujian dan pemeliharaan. Rancangan di implementasikan dengan menggunakan Data Flow Diagram (DFD), aplikasi secara umum dirancang dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP  dan menggunakan Database Management System (DBMS) MySQL dengan PHP Data Objects (PDO) sebagai penghubung dan Macromedia Flash sebagai pendukungnya. Hasil penelitian ini yaitu menghasilkan suatu website yang dapat  membantu proses pendataan pelanggaran syariat islam di Kabupaten Bireuen dengan menampilkan Visual grafik pelanggar dalam setiap tahunnya, dan Visualisasi pengenalan syariat untuk membantu masyarakat mengenal syariat islam yang benar sesuai ketentuan agama.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

##submission.citations##

Abu bakar, al yasa’. (2004). Bunga Rampai Pelaksanaan Syariat Islam (Pendukung Qanun Pelaksanaan Syariat Islam). Dinas syariat islam: Banda Aceh.

Agus Winarno. (2007). Analisa & Perancangan Sistem Informasi. Yogyakarta: Universitas Gajah Mada.

Al-Bahra bin Ladjamuddin. (2005). Analisis dan Desain Sistem Informasi. Yogyakarta: Penerbit Graha Ilmu.

Converse, T, Park, J. dan Morgan C. 2004. PHP 5 and MySQL Bible. USA: Wiley Publishing.

Husni Syam. (2010). Perjudian Dalam Perspektif Islam. Ensiklopedi fikih online.

Madcoms. (2011). Kupas Tuntas Adobe Flash Profesional CS5. Jakarta: Andi Publisher.

Madcoms. (2011). Mahir Dalam 7 Hari:Adobe Dreamweaver CS5 dengan Pemograman PHP & MysQl. Jakarta: Andi Publisher.

Raharjo dan Budi. (2007). Mudah Belajar Java. Bandung: Penerbit Informatika.

Schmuller dan Joseph. 2004. Sams Teach Yourself UML in 24 Hours, Third Edition. USA: Sams Publishing.

Syaikh Muhammad Nashiruddin-Albani.(2015).Kriteria Busana Muslimah. Yogyakarta : Pustaka Imam Asy-Syafii.

Yazid bin Abdul Qadir Jawaz. (2016). Jangan Dekati Zina. Yogyakarta: Pustaka At-Taqwa.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2023-03-20

##submission.howToCite##

Aina, N., Zulkifli, Z., & Johan, T. M. (2023). Visualisasi Data Tingkat Kecenderungan Pelanggaran Syariat Di Kabupaten Bireuen Berbasis Web. Jurnal Ilmu Komputer Aceh, 1(1), 1–6. https://doi.org/10.51179/ilka.v1i1.1822

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama