PENGGUNAAN PEMBELAJARAN PMRI DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA KELAS IV UPTD SD NEGERI 9 PEUSANGAN MATERI KPK DAN FPB

Authors

  • Mauliza

Abstract

Penelitian dilatar belakang oleh rendahnya kemampuan komunikasi matematis siswa disebabkan siswa masih kurang mampu dalam menjelaskan atau menyatakan permasalahan dalam matematika sehingga peneliti menggunakan pendekatan PMRI untuk mengatasi permasalahan tersebut. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan komunikasi matematis siswa kelas IV UPTD SD Negeri 9 Peusangan pada materi KPK dan FPB menggunakan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI). Untuk mengetahui respon siswa kelas IV UPTD SD Negeri 9 Peusangan pada materi KPK dan FPB menggunakan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI). Untuk mengetahui aktivitas guru dan siswa kelas IV UPTD SD Negeri 9 Peusangan pada materi KPK dan FPB menggunakan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI). Pendekatan dalam penelitian ini berupa pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian PTK. Subjek dalam penelitian ini siswa keals IV UPTD SD Negeri 9 Peusangan berjumlah 27 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan berupa tes, obsevasi dan angket. Teknik analisis yang digunakan adalah uji persentase jawaban. Hasil penelitian diperoleh hahwa pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia yang dilakukan dapat meningkatkan kemampuan komunikasi matematis siswa pada materi KPK dan FPB. Hasil tes siklus I sebesar 62,96% siswa tuntas meningkat pada siklus II menjadi 89,47% sehingga peningkatkan sebesar 15,79%.  Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia dapat meningkatkan aktivitas guru dan siswa dalam pembelajaran. Hasil obsrevasi dua orang pengamat menunjukkan bahwa aktivitas guru siklus I sebesar 81% meningkat pada siklus II menjadi 91,11%. Aktivitas siswa pada siklus I sebesar 77,22% menjadi 90% pada siklus II. Respon siswa terhadap pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia positif, siswa menyatakan senang belajar statistika dengan Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia, karena siswa lebih mudah memahami statistika dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia dan siswa juga mau jika materi lain diajarkan dengan pembelajaran pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biography

Mauliza

SD Negeri 9 Peusangan

Downloads

Published

2023-03-30

How to Cite

Mauliza. (2023). PENGGUNAAN PEMBELAJARAN PMRI DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA KELAS IV UPTD SD NEGERI 9 PEUSANGAN MATERI KPK DAN FPB. JURNAL LENTERA, 23(3). Retrieved from http://journal.umuslim.ac.id/index.php/ltr1/article/view/2515