Analisis Proyeksi Pasar Wisata Alam Provinsi Sumatera Utara

Authors

  • Abbas Rahmat Program Studi Magister Pengelolaan Sumber Daya Alam dan Lingkungan, Program Pascasarjana, Universitas Al-Muslim, Bireuen, Provinsi Aceh, 24267

DOI:

https://doi.org/10.51179/jla.v1i2.1325

Keywords:

Market, natural, tourism, projections

Abstract

Indonesia memiliki potensi keindahan alam, keragaman hayati, flora, fauna, dan keragaman serta keunikan budaya . Pariwisata merupakan salah satu sumber devisa Negara dan mempunyai peran penting dalam membangun perekonomian Indonesia. berbagai potensi yang dimiliki oleh Provinsi Sumatera Utara, menjadi penentu pengembangan sektor pariwisata, perlu suatu kajian dan analisis yang mendalam dan akurat mengenai proyeksi pasar pada wisata alam Sumatera Utara. Analisis Proyeksi Pasar Wisata Alam, menggunakan metode pendekatan kuantitatif dan pendekatan kualitatif. Metode kuantitatif memberikan interpretasi yang akurat terhadap data dan informasi dari hasil observasi. Sedangkan pendekatan kualitatif digunakan untuk mengeksplorasi atau menggali data-data yang bersifat non kuantitatif (data non sekunder), sehingga didapat informasi yang lebih intensif guna memperkuat hasil analisa kuantitatif, menekankan pada pemahaman, penalaran, dan situasi tertentu. Tren pola perjalanan wisata alam asal Sumatera Utara yang diperkaya dengan informasi diperoleh dari prospek pasar wisata alam berbasis panorama dan petualangan, kegiatan wisata menikmati panorama alam dan rafting. Segmen pasar prospektif dari kelompok usia muda, komunitas, dan keluarga yang potensial serta waktu kunjungan. Pola pemasaran dan promosi yang prospektif adalah media-media sosial Hasil perhitungan proyeksi terhadap pasar wisata alam, menunjukkan proyeksi jumlah wisata lebih tinggi dari target pasar yang telah ditetapkan serta diproyeksikan terus meningkat terutama untuk perjalanan dengan produk wisata alam. Peningkatan proporsi perjalanan wisata alam keluar propinsi asal diproyeksikan terjadinya penurunan. Sedangkan segmen pasar yang meningkat adalah segmen golongan muda (usia produktif) dan segmen keluarga.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2022-07-29