PENGARUH PIJAT OKSITOSIN TERHADAP PRODUKSI ASI PADA IBU PASCA MELAHIRKAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS INGIN JAYA KABUPATEN ACEH BESAR TAHUN 2018

Authors

  • Nurdahliana Poltekkes Kemenkes Aceh
  • Syafie Ishak Poltekkes Kemenkes Aceh

Keywords:

Pijat Oksitoksin, Produksi ASI

Abstract

ASI mengandung semua zat gizi yang dibutuhkan dengan jumlah dan kandungan yang tepat. Upaya yang dapat dilakukan untuk meningkatkan produksi dan kelancaran ASI adalah dengan melakukan pijat oksitosin yang dilakukan dengan pemijatan pada sepanjang tulang belakang (vertebrae) sampai tulang costae ke lima atau ke enam dan merupakan usaha untuk merangsang hormon prolaktin serta oksitosin. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh pijat oksitosin terhadap kelancaran ASI di wilayah kerja Puskesmas Ingin Jaya Kabupaten Aceh Besar tahun 2018. Penelitian ini merupakan penelitian Quasi experimen. Populasi penelitian adalah ibu nifas di wilayah kerja Puskesmas Ingin Jaya Kabupaten Aceh Besar, dengan jumlah sampel sebanyak 15 orang. Teknik pengambilan sampel accidental sampling. Analisa data dengan menggunakan statistik Paired sample t-test. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa ada perbedaan yang signifikan kelancaran pengeluran ASI antara sebelum pijat oksitoksin dengan sesudah pijat oktitoksin dengan  p-value = 0.037 (p < 0.05) atau pijat oksitoksin memiliki pengaruh yang bermakna terhadap produksi ASI. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa pijat oksitoksin berpengaruh terhadap kelancaran pengeluaran ASI.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Nurdahliana, Poltekkes Kemenkes Aceh

Poltekkes Kemenkes Aceh, Prodi Kebidanan, Aceh Besar

Syafie Ishak, Poltekkes Kemenkes Aceh

Poltekkes Kemenkes Aceh, Prodi Kebidanan, Aceh Besar

References

Rahayu,. 2016. Panduan Pratikum Keperawatan Maternitas. Jakarta: Salemba Medika

Rahmawati,. 2013. Hubungan Pijat Oksitosin Dengan Penegeluaran ASI Pada Ibu Postpartum Hari 1-2 Di BPM Hj. NL Kota Balikpapan. http://ejurnal.stikeshasanudin.ac.id. Dikutip pada tanggal 5 Mei 2018

Delima, Arni & Rosya, 2016,.Pengaruh Pijat Oksitosin Terhadap Peningkatan Produksi Asi Ibu Menyusui di Puskesmas Plus Mandiangin. Jurnal IpteksTerapan Research Of Applied Science And Education V9.I4 (282-293). Dikutip tanggal 2 Juni 2018.

WHO, 2015. ASI Eksklusif. http://ejurnal.poltekkesjakarta.ac.id. Dikutip pada tanggal 5 Mei 2018

Kemenkes,. 2015. Profil Kesehatan Indonesia. http://www.depkes.co.id Dikutip pada tanggal 7 Mei 2018

Data Dinas Kesehatan Provinsi Aceh. 2017. Data ASI Eksklusif.

Data Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Besar. 2017. Data ASI Eksklusif.

Data Puskesmas Indrapuri Kabupaten Aceh Besar. 2018. Data ASI Eksklusif.

Hubertin, Purwarti S (2004) Konsep Penerapan ASI Ekslusif. Jakarta: EGC

Riadi, M, 2016,. ASI dan Laktasi. https://www.kajianpustaka.com. Dikutip 5 Juli 2018.

Mardiansyih, dkk,. 2011. Efektifitas Kombinasi Teknik Marmet dan Pijat Oksitosin Terhadap Produksi ASI Ibu Post Sectio Cesarea di RS Wilayah Jawa Tengah. http://lontar.ui.ac.id. Dikutip 17 Mei 2018

WBW,. 2007. Early Initiation of Breastfeeding Can Save More Than One Million Babies Press Release. World Breastfeeding Week: Malaysia. http://www.WBW.com. Dikutip 17 Mei 2018

Endang, S and Fresthy, A, 2016,.The Effect Of Oxytocin Massageon The postpartum Mother On Breastmilk Production In Surakarta Indonesia‟. Dikutip tanggal 2 Juni 2018

Utami,. 2012. Panduan Inisiasi Menyusu Dini. Jakarta: Bunda Pustaka.

Downloads

Published

2020-08-27

How to Cite

Nurdahliana, & Ishak, S. (2020). PENGARUH PIJAT OKSITOSIN TERHADAP PRODUKSI ASI PADA IBU PASCA MELAHIRKAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS INGIN JAYA KABUPATEN ACEH BESAR TAHUN 2018. JURNAL KESEHATAN ALMUSLIM, 6(11), 1–5. Retrieved from http://journal.umuslim.ac.id/index.php/jka/article/view/266