PERSEPSI MASYARAKAT TENTANG SAPTA PESONA OBJEK WISATA DANAU LUT TAWAR DI DESA KALA BINTANG KECAMATAN BINTANG KABUPATEN ACEH TENGAH

Authors

  • Mudmainnah
  • Dr. Sumanti, M.Pd

Keywords:

Sapta Pesona, Objek Wisata, Danau Lut Tawar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Persepsi Masyarakat Tentang Sapta Pesona Objek Wisata Danau Lut Tawar Di Desa Kala Bintang Kecamatan Bintang Kabupaten Aceh Tengah. Jenis penelitian yang digunakan yaitu deskripsi kualitatif. Subjek penelitian adalah masyarakat dan pengunjung di wisata Danau Lut Tawar di Desa Kala Bintang. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan verifikasi. Hasil penelitian yang diperoleh keamanan Objek Wisata Pante Menye ini sangat aman. Karena tidak adanya tindakan kriminal seperti pencurian, kekerasan, begal, pernungutan liar dan lain sebagainya. Ketertiban di Objek Wisata Pante Menye, pengelola belum optimal mengelola Objek Wisata Pante Menye tersebut. Hal tersebut dibuktikan dari pengelola hanya menyediakan juru parkir ketika hari libur dan hari besar saja. Sehingga kendaraan pengunjung berantakan dan tidak tertib. Kebersihan di Objek Wisata Pante Menye dinilai kurang bersih. Hal tersebut dikarenakan kurangnya fasilitas penunjang kebersihan. Penunjang kebersihan tersebut seperti tidak adanya tempat pembuangan sampah yang tersedia. Kesejukan di Objek Wisata Pante Menye sangat menyejukkan. letaknya yang berada di daerah dataran tinggi Tanoh Gayo dengan ketinggian 1200 pdl dengan suhu 17-22°C. Keindahan Objek wisata ini sangat indah memiliki dermaga yang unik berbentuk kerawang Gayo dan objek wisata ini juga terletak di penghujung Danau Lut Tawar yang membuat indah di pandang mata. Ramah-tamah, terlihat dari hubungan sosial masyarakat di sekitar Objek Wisata Pante Menye khususnya di Desa Kala Bintang sangat baik karena penduduk di sekitar Objek Wisata Pante Menye mayoritas masyarakatnya yang bersifat terbuka untuk orang luar. Kenangan, saat ini di Objek Wisata Pante Menye belum ada penyediaan souvenir khas Pante Menye untuk wisatawan yang berkunjung. Akan tetapi, penyediaan souvenir khas Pante Menye atau khas Gayo hanya ada di daerah kota saja. serta sikap masyarakat yang baik akan membuat pengunjung yang berkunjung ke Objek Wisata Pante Menye menjadi terkesan.

 

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biography

Dr. Sumanti, M.Pd

Dosen Fkip Umuslim

Downloads

Published

2021-09-08