PENINGKATAN KETERAMPILAN BERFIKIR KREATIF SISWA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN GENERATIF PADA KONSEP PEMUAIAN DI SMA NEGERI 3 BIREUEN KELAS X
Keywords:
Keterampilan Berfikir Kreatif, Pemuaian, Model Pembelajaran GeneratifAbstract
Dalam pembelajaran sains khususnya fisika, peserta didik diharapkan memiliki keterampilan dan mampu mengaplikasikannya ke dalam kehidupan sehari-hari. Pengaplikasian tersebut belum dapat dipenuhi apabila kemampuan dasarnya belum terbentuk. Kemampuan dasar yang disebut sebagai kemampuan proses adalah kemampuan yang bersifat umum dan berorientasi kepada ilmu pengetahuan yang lebih tinggi, serta mampu diaplikasikan pada pekerjaan yang lebih luas. Suatu keterampilan khususnya dalam belajar sains, dapat diperoleh peserta didik dengan memberikan sejumlah pengalaman kepada peserta didik dan membimbing mereka untuk menggunakan pengetahuan sains, sehingga dengan belajar sains diharapkan peserta didik memiliki keterampilan berpikir kreatif dan bertindak berdasarkan pengetahuan yang dimilikinya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penerapan model pembelajaran generatif terhadap peningkatan keterampilan berfikir kreatif peserta didik kelas X SMA Negeri 3 Bireuen . Penelitian ini adalah penelitian quasi eksperimen dengan desain Non-equivalent Control Group Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas X SMA Negeri 3 Bireuen kecamatan Kota Juang kabupaten Bireuen. Adapun sampel dalam penelitian ini terdiri dari dua kelas yaitu peserta didik kelas X2 dan X4 SMA Negeri 3 Bireuen yang dipilih secara purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran generatif terhadap peningkatan keterampilan berfikir kreatif siswa kelas X SMA Negeri 3 Bireuen pada materi pemuaian.
Downloads
References
M. Nasir, A. Harjono, And N. Sridana, “Pengaruh Pembelajaran Menggunakkan Lks Inkuiri Terintegrasi Generik Sains (Itgs) Terhadap Hasil Belajar Fisika Ditinjau Dari Motivasi Berprestasi Siswa Di Sman 1 Aikmel,” J. Penelit. Pendidik. Ipa, 2015, Doi: 10.29303/Jppipa.V1i1.8.
W. Ambarsari And S. Santosa, “Terhadap Keterampilan Proses Sains Dasar Pada Pelajaran Biologi Siswa Kelas Viii Smp Negeri 7 Surakarta,” Penerapan Pembelajaran, 2013.
Mudjiono & Dimyati, “Hakikat Belajar Dan Pembelajaran,” Belajar Dan Pembelajaran, 2009.
F. D. Widayanti, “Pentingnya Mengetahui Gaya Belajar Siswa Dalam Kegiatan Pembelajaran Di Kelas,” Erud. J. Educ. Innov., 2013, Doi: 10.18551/Erudio.2-1.2.
D. Hamdani, K. Eva, And S. Indra, “Pengaruh Model Pembelajaran Generatif Dengan Menggunakan Alat Peraga Terhadap Pemahaman Konsep Cahaya Kelas Viii Di Smp Negeri 7 Kota Bengkulu,” Exacta, 2012.
W. Made, “Strategi Pembelajaran Inovatif Kontemporer: Suatu Tinjauan Konseptual Operasional,” Jakarta Pt. Bumi Aksara, 2009.
I. Smarabawa, I. B. Arnyana, And I. Setiawan, “Masyarakat Terhadap Pemahaman Konsep Biologi Dan Keterampilan Berpikir Kreatif Siswa Sma,” J. Progr. Pascasarj. Univ. Pendidik. Ganesha Progr.Stud Ipa, 2013.