UPAYA PENINGKATAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA MELALUI MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS PROBLEM BASED LEARNING (PBL) PADA MATERI GERAK HARMONIK SEDERHANA DI KELAS X SMA NEGERI 1 KUALA
Keywords:
Problem Based Learning, Media, Kemampuan Berpikir KritisAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa; 2) aktivitas guru dan siswa; 3) respon siswa terhadap penggunaan media pembelajaran berbasis Problem Based Learning. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X MIA 2 SMA Negeri 1 Kuala yang berjumlah 28 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan tes, observasi, dan angket siswa. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa: 1) adanya peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa di setiap siklus, mengalami peningkatan dari 54% pada siklus I meningkat pada siklus II menjadi 61% serta naik menjadi 89% pada siklus III; 2) aktivitas guru pada siklus I dengan perolehan persentase rata-rata 76,0%, pada siklus II meningkat menjadi 84,0% dan pada siklus III naik menjadi 94,0%. Sedangkan aktivitas siswa pada siklus I dengan persentase 74,0% juga mengalami peningkatan pada siklus II menjadi 80,0% dan naik 92,0% pada siklus III; 3) respon siswa terhadap penggunaan media pembelajaran berbasis Problem Based Learning pada materi gerak harmonik sederhana mendapat respon positif dari siswa dengan perolehan persentase yang menyatakan siswa sangat setuju yaitu 82% kategori baik. Jadi dapat disimpulkan bahwa penggunaan media pembelajaran berbasis Problem Based Learning sangat efektif untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis siwa.
Downloads
References
Rusman, “Model-model Pembelajaran Mengembangkan Profesionalisme Guru,” in Jakarta: Rajawali Pers, 2012.
U. Setyorini, S. E. Sukiswo, and B. Subali, “Penerapan Model Problem Based Learning Untuk Smp,” J. Pendidik. Fis. Indones., 2011.
A. & Nana Syaodih Sukmadinata, “Pengembangan Model Pembelajaran Terpadu Berbasis Budaya Untuk Meningkatkan Apresiasi Siswa Terhadap Budaya Lokal,” J. Cakrawala Pendidik., 2010.
Trianto, “Pengantar penelitian pendidikan bagi pengembangan profesi pendidikan dan tenaga kependidikan,” in Pengantar penelitian pendidikan bagi pengembangan profesi pendidikan dan tenaga kependidikan, 2011.
S. Arikunto, Prosedur Penelitian Pendekatan Praktik Edisi Revisi VI. 2010.